Headlines News :
Home » » Dynamic Taxifi Takhlukkan Dynamic Adi 4-2

Dynamic Taxifi Takhlukkan Dynamic Adi 4-2

Written By Unknown on Minggu, 20 April 2014 | 08.32


                DYNAMIC — Pertandingan futsal antar marhalah mungkin sudah biasa diadakan. Namun kali ini Sobat Dynamic Gontor ingin mengadakan pertandingan bola yang berbeda. Adi versus Taxifi. Walaupun pertandingan yang pertama yang diadakan di GOR sempat mengalami gangguan, namun pertandingan kedua yang diadakan Jumat (18/4) pagi kemarin di lapangan Windu Alhamdulillah berjalan dengan lancar.

                Kick off dimulai jam 6 tepat. Dari kubu Adi menggunakan kostum ‘hijau dynamic’, dan Taxifi menggunakan kostum ‘abu-abu uje’. Ya walaupun tidak semuanya menggunakan seragam yang sama.

                Pertandingan dimulai. Serangan demi serangan silih berganti dilancarkan dari kubu Adi maupun Taxifi. 10 menit berjalan, belum ada gol yang tercipta. Hingga akhirnya Ahmad Muzakki memecah kebuntuan lewat tendangan yang tidak terlalu keras namun terarah ke gawang Fuad Fahmi. Gol, 1-0 untuk Adi.

                Lima menit berselang, Fuad Fahmi kembali harus  memungut bola dari gawangnya untuk kedua kalinya. Kali ini Aqilurrahim yang membuat kedudukan berubah menjadi 2-0 untuk Adi. Tendangannya melewati kolong kaki Fuad yang membuat bola menembus gawang Taxifi.

                Sebelum jeda turun minum, Taxifi sempat memperkecil ketertinggalan lewat kaki Syarifuddin. Menerima umpan dari Masrur, dengan  tenang ia menceploskan bola ke gawang Ulul Azmi. 2-1 kedudukan bertahan hingga turun minum.

                Di babak kedua pertandingan berlangsung semakin seru. Tempo serangan dari ke dua tim bertambah cepat. Serangan demi serangan semakin banyak tercipta.


                Kedudukan berubah imbang 2-2 setelah Masrur yang menyarangkan bola ke gawang Adi. Sempat terjadi kemelut di depan gawang Adi, Masrur dengan kecerdikannya memanfaatkan celah yang ada. Tendangan kerasnya tak mampu dibendung oleh Ulul Azmi.


                Skor kembali berubah di penghujung pertandingan. Arfani kali ini membuat Taxifi berbalik unggul lewat golnya. Berawal dari akdi individualnya dari tengah lapangan melewat dua pemain Adi, tendangan kerasnya dari luar kotak penalty merobek gawang Ulul. 2-3 untuk keunggulan Taxifi.

                Di masa injury time, Syarifuddin melengkapi kemenangan Taxifi menjadi 2-4. Lagi-lagi dengan ketenangannya, tendangan kaki kanannya berhasil mengecoh penjaga gawang Adi. Pertandingan pun berkesudahan dengan skor 2-4 untuk kemenangan Taxifi.


                Setelah pertandingan selesai, tak ada cekcok yang terjadi. Antara Sobat Dynamic Adi dan Taxifi berfoto bersama tanpa ada jurang pemisah. Karena kita berada dalam satu naungan, Dynamic Generation. Semoga dengan acara ini, persatuan para sobat Dynamic semakin erat, hari ini, esok, 6 tahun kedepan, dan selamanya. Aamiin.(arz_19)






Share this article :

1 komentar:

Share

Popular Dynamic

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. Dynamic Generation - All Rights Reserved
Template Design by Creating Website Published by Mas Template